Wanita mana sih yang tidak mendambakan wajah dengan kulit mulus tanpa jerawat ? Tentu semua wanita mengidamkannya. Dan tahukah anda apa rahasia kulit bisa mulus bersih tanpa jerawat ? Salah satunya adalah rutin menggunakan masker wajah alami.
Kehadiran jerawat di kulit wajah tidak hanya merusak penampilan, namun seringkali menyebabkan rasa nyeri dan perih. Nah, untuk mengatasi jerawat, anda bisa menggunakan bahan alami dari kunyit sebagai masker wajah.
Kunyit memiliki kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk meredakan jerawat. Nah, jika anda tertarik ingin membuat dan mengaplikasikan masker kunyit pada wajah anda, yuk simak tutorialnya berikut ini!
Pilih Kunyit Ukuran Sedang
Langkah pertama, pilih kunyit berukuran sedang lalu cuci hingga bersih, setelah itu baru kupas kulitnya. Untuk mengaplikasikan masker kunyit di wajah, anda hanya memerlukan daging kunyit yang berwarna kuning tersebut.
Haluskan Kunyit
Kedua, haluskan kunyit yang telah dibersihkan lalu campur dengan air untuk dioleskan ke wajah. Anda bisa menghaluskannya dengan cara di blender atau ditumbuk. Pastian kunit sudah sangat halus dan lembut, setelah itu barulah dicampur dengan air matang.
Bersihkan Wajah Sebelum Menggunakan Masker
Untuk mengaplikasikan masker kunyit pada wajah, pastikan dahulu wajah anda sudah dibersihkan menggunakan sabun. Setelah itu barulah keirngkan dengan handuk secara perlahan.
Oleskan Masker Kunyit pada Wajah
Nah, setelah wajah selesai dicuci bersih, kini saatnya anda mengaplikasikan masker kunyit pada bagian wajah. Oleskan masker kunyit secara merata ke seluruh bagian wajah, terutama pada bagian yang berjerawat, lalu diamkan selama 15 menit.
Bilas Wajah Hingga Bersih
Setelah 15 menit kemudian dan masker kunyit mengering, tahap selanjutnya adalah bilas wajah hingga benar-benar bersih. Supaya hasilnya lebih maksimal, anda bisa gunakan toner wajah setelah mengeringkan wajah agar tampak lebih segar.
Nah, itulah tutorial membuat dan menggunakan masker kunyit untuk mengatasi wajah berjerawat. Jadi, bagaimana ? Apakah anda semakin tertarik menggunakan masker wajah alami ini ? Silahkan praktekkan sendiri di rumah ya!
Posting Komentar untuk "Tutorial Membuat dan Menggunakan Masker Kunyit untuk Mengatasi Jerawat | ditutoinfo.com"
Artikel update setiap hari senin, selasa, dan rabu jam 07.00 wib.
Silahkan berkomentar dengan sopan, Bila memiliki saran, kritik, dan juga request pembuatan artikel, Silahkan hubungi Admin melalui kontak saya.