Apa itu Forex dan Trading Forex ?

yuk kita mulai dari basic dasar trading forex ...

Apa itu Forex dan Trading Forex ? 


Forex merupakan singkatan dari Foreign Exchange atau valuta asing teman-teman. Bisnis di Forex merupakan transaksi jual beli mata uang asing, dan merupakan pasar finansial terbesar di Indonesia bahkan dunia.

Menurut media finansial terkenal yaitu bloomberg. Volume transaksi di pasar forex mencapai 𝐔𝐒 $𝟔.𝟔 𝐓𝐫𝐢𝐥𝐢𝐮𝐧 𝐩𝐞𝐫 𝐡𝐚𝐫𝐢 di tahun 2019. Sebagai perbandingan volume transaksi di New York Exchange, bursa saham terbesar di dunia, sebesar US$ 169 Miliar per hari, Gila banget gak tuh.

Kenapa volume transaksi Forex bisa sebesar itu? Ada yang tau gak ?...

Tanpa disadari setiap orang bisa terlibat dalam industri ini, misalnya ketika akan keluar negeri maka kita harus melakukan penukaran uang atau biasa disebut bahasa kerennya money changer, itulah salah satu bisnis forex secara terlihat kasat mata.

Dalam skala besar, industri perbankan, bank sentral, dunia usaha juga melakukan hal yang sama untuk keperluan yang berbeda - beda, itulah sebabnya volume transaksi forex menjadi raksasa.

sedangkan Trading merupakan konsep ekonomi dasar yang melibatkan antara pembelian dan penjualan barang dan jasa secara virtual/Online. Artinya, kompensasi tersebut akan dibayarkan oleh pembeli kepada penjual atau pertukaran barang atau jasa antar pihak. jadi secara sederhana pengertian Trading Forex merupakan sama saja seperti konsep perdagangan pada umumnya yang melibatkan pembelian dan penjualan namun disini yang diperdagangkan adalah pertukaran mata uang asing secara virtual/ Online. Apakah sampai sini teman-teman sudah paham ?...

Intinya forex adalah pertukaran mata uang sementara trading adalah objek jual belinya. Trading forex artinya jual beli mata uang.



Posting Komentar untuk "Apa itu Forex dan Trading Forex ?"