Mapping | Masuk Audnzd berdasarkan trend pasar yang terjadi - Selamat malam teman-teman. Gimana kabarnya hari ini? Semoga dalam keadaan sehat wal'afiat. Amiin. Seperti yang teman-teman lihat pada gambar dibawah ini. Saya melakukan entry sell 2 layar dengan lot 1.01, kemudian apa sih alasan saya melakukan entry sell di market Audnzd ?...
G1-Entry sell AudNzd H4 |
Alasan saya melakukan entry hanya satu karena trend sedang turun. Maksudnya bagaimana ? Jadi begini simpelnya saya trading, yang pertama ketika saya trading dan analisis pasar. Saya analisis menggunakan support dan resistance kemudian membuat garis trendline juga. Apa sih tujuan membuat garis trendline ? Agar saya tau arah market yang sedang terjadi kemana gitu.
G2-Audnzd H4 line chart |
Selanjutnya bagaimana ! Simpel saja, coba teman-teman lihat gambar g2. Disana ada garis yang saya berikan markzone persegi panjang berwarna ungu. Itu adalah resistance. Kotak ungu yang paling atas atau yang saya sebut ungu 1 adalah resistance pertama, kemudian turun kebawah terdapat resistance kedua yang saya berikan kotak ungu 2, dan begitu seterusnya.
Nah, struktur pergerakkan harga forex sell atau jual adalah Resistance yang semakin rendah, support Yang semakin rendah dan harga yang bergerak dari atas ke bawah. So, karena jelas struktur pergerakan harga kebawah dan sop sell entry di Resistance yang terbaiknya. Jadi, sampai sini paham tidak nih teman-teman, alasan saya akhirnya masuk market entry sell.
Apakah sederhana itu cara saya mapping ?
Yhapp... Saya sendiri mapping seperti itu teman-teman. Cukup gunakan SnR dan resistance, setelah tau pergerakan harganya maka entry sesuai pergerakan dari harganya. Prinsip saya trading adalah "Trend is your friend".
Bagaimana hasilnya ? Kita lihat nanti, apapun yang terjadi tetap saya share disini.
Running profit Audnzd H4 / 00:46 |
Disini sudah running profit dan untuk akun kecil sudah saya close manual. Kenapa ? Karena sudah sesuai dengan target harian saya dalam trading. Jadi sebenarnya kunci trading yang sehat adalah selalu ikuti kemanapun arah pasar teman-teman, jang pernah melawan pasar untuk mendapatkan profit secara maksimal.
Semoga menambah wawasan teman-teman dalam trading. Bila ada pertanyaan silahkan tinggalkan jejak di kolom komentar.
Posting Komentar untuk "Mapping | Masuk Audnzd berdasarkan trend pasar yang terjadi"
Artikel update setiap hari senin, selasa, dan rabu jam 07.00 wib.
Posting KomentarSilahkan berkomentar dengan sopan, Bila memiliki saran, kritik, dan juga request pembuatan artikel, Silahkan hubungi Admin melalui kontak saya.